Review Profil dan Biodata Terbaru Andre Taulany - Syarif Hidayah Meno Blog

Review Profil dan Biodata Terbaru Andre Taulany


Review Profil dan Biodata Terbaru Andre Taulany - Selamat datang kembali untuk sobat syarif hidayah meno blog mari kita simak artis yang satu ini artis yang bernama H. Andre Taulany akrab disapa dengan Andre lahir di Jakarta, 17 September 1974 umur 39 tahun merupakan seorang penyanyi, pemain film dan pelawak Indonesia mempunyai Zodiac Virgo. Terkenal sejak menjadi vokalis band "Stinky" (1996-2001). ibu bernama Rasidah Hanum Hasibuan dan ayah bernama Robby Haumahu, dia berprofesi sebagai pemain sinetron, film, sekaligus sebagai Komedian. Andre merupakan artis indonesia yang sudah bermain di beberapa sinetron diantaranya Cerita Cinta, Terang Milikku Juga selain itu Andre Stinky juga pernah membintangi film layar lebar seperti Kiamat Sudah Dekat, Kunfayakun, dan Susuk Pocong. Andre lebih dikenal sebagai Andre OVJ sejak perannya di acara Komedi Opera Van Java TRANS 7.


Andre akhirnya keluar dari grup band Stinky yang sudah membesarkannya, dan mencoba untuk bersolo karier, hits yang pernah dikeluarkan adalah lagu Cintailah Istanaku yang juga menjadi OST. Sinetron Akulah Arjunaku. Selain menyanyi dan bermusik, putra pasangan Robby Haumahu dan Rasidah Hanum Hasibuan ini juga menjajal dunia akting dengan bermain di beberapa judul film, diantaranya Kiamat Sudah Dekat (2003) dan Cerita Cinta (2001). Saat ini, nama andre taulany tidak dikenal sebagai musisi melainkan sebagai komedian. Karena aktingnya yang kocak di berbagai acara komedian membuat dirinya lebih dikenal.

Sebagai pelawak sangat akur dengan Sule dan Andre Taulany kerap beradu guyon di depan kamera. Namanya juga bercanda, pasti ada kalanya Sule atau Andre kelewatan sampai bikin sakit hati. Lantas, bagaimana cara keduanya menghindari hal itu? Andre menimpali, kondisi hati memang berpengaruh besar saat melawak di depan penonton. "Kalau lagi bad mood terkadang kan ngangu di panggung, bisa-bisa lepas kontrol terus lingkungan kurang nyaman. Tapi selama ini kita langsung minta maaf," sahut Andre. Seakan takdir, Sule ternyata pernah berjumpa saat Andre masih wara-wiri sebagai vokalis Stinky. "Waktu itu tahun 1997, saya masih di SMKI (Sekolah Menengah Karawitan Indonesia), saya ketemu Andre. Saya panggil, eh dia melengos saja. Dalam hati saya bilang, suatu saat saya pasti main sama dia dan Alhamdulillah kesampaian," kenang Sule. Mempererat persahabatan, keduanya pun sedang merencanakan waktu untuk berlibur bareng bersama keluarga. "Nah itu yang sampai saat ini belum terealisasi. Mau ada rencana Lebaran Haji bareng, atau jalan ke Singapura bareng, tapi waktu yang nggak bisa," pungkas Sule.

Dan saat ini mereka berdua sedang aktif dalam acara ini talkshow bersama sule dan andre menjadi salah satu pembawa acara fenomenal pada saat ini dengan membawakan acara ini talk show di net.tv. baca juga biodata lengkap sule.
Anda sedang membaca artikel : Review Profil dan Biodata Terbaru Andre Taulany dengan url http://syarifhidayahmeno.blogspot.com/2014/08/review-profil-dan-biodata-terbaru-andre.html

{ 0 komentar to : Review Profil dan Biodata Terbaru Andre Taulany | Skip to Comment }

Posting Komentar

Silahkan Tinggalkan Komentar Anda.!!!